Tingkatkan Potensi Profesi Pekerja Sosial:Kessos FDK UIN Alauddin Selenggarakan Sharing Session Bertaraf Nasional

  • 25 Juni 2024
  • 10:54 WITA
  • Administrator
  • Berita

Tingkatkan Potensi Profesi Pekerja Sosial:Kessos FDK UIN Alauddin Selenggarakan Sharing Session Bertaraf Nasional


Pada hari Selasa, 25 Juni 2024, Program Studi Kesejahteraan Sosial  menyelenggarakan acara bertajuk "Penguatan Profesi Pekerja Sosial Kini, Esok, dan Akan Datang". Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam profesi pekerja sosial serta mempersiapkan tantangan masa depan.

.

Dibuka secara resmi oleh Dekan FDK UIN Alauddin, Prof. Dr. H. Abd.Rasyid Masri S.Ag., M.Pd., M.Si., MM., kegiatan yang dilangsungkan di LT Fakultas Dakwah dan Komunikasi ini menghadirkan narasumber utama, Guru Besar Ilmu Kessos dari STKS Bandung, Prof. Dr. H. Jusman Iskandar, M.S. dan Dosen serta Pengelola Laboratorium Tagana FDK UIN Alauddin, Drs. H. Syakhruddin DN, M.Si. Acara yang menghadirkan Narasumber nasional dan tamu dari Asosiasi Kessos ini, juga dihadiri oleh Wakil Dekan FDK 1,2 dan 3: Dr. St. Aisyah, BM., M.Sos.I., Dr. Rahmawati Haruna, M.Si., Dr. Syamsuddin, Ab., M.Pd. Acara juga dihadiri oleh Ketua dan Sekretaris Jurusan; Dr. Syamsidar, M.Ag., dan Sadhriany Pertiwi Saleh, M.Si., beserta segenap pimpinan Fakultas, dosen  dan civitas akademika FDK UIN Alauddin.

.

Acara ini berlangsung dengan presentasi dari narasumber, diskusi interaktif, dan sesi tanya jawab untuk memperdalam materi seputar tantangan dan prospek masa depan profesi pekerja sosial. Diskusi interaktif memungkinkan para peserta untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan. Sesi tanya menjadi bagian penting dalam memperdalam pemahaman materi yang disampaikan.

 .

Dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam profesi pekerja sosial, acara ini diharapkan dapat menjadi tonggak penting dalam mempersiapkan para pekerja sosial menghadapi dinamika sosial yang terus berkembang.